Perbedaan-Machine-Learning-Dan-Artificial

Ternyata machine learning dan artificial intelligence itu berbeda, lho! Simak artikel ini untuk mengetahui perbedaan machine learning dan artificial intelligence.

Di era teknologi digital yang semakin maju seperti sekarang ini, istilah-istilah seperti machine learning (pembelajaran mesin) dan artificial intelligence (kecerdasan buatan atau yg sering kita sebut dengan Ai) sering kali digunakan. Namun, keduanya merupakan hal yang beda lho. Nggak percaya? Langsung saja kita bahas apa aja sih lima perbedaan Machine Learning Dan Artificial Intelligence yang perlu kita ketahui. Simak sampai tuntas, ya!

Perbedaan Machine Learning dan Artificial Intelligence

Di bawah ini akan di jelaskan perbedaannya, simak sampai tuntas ya!

  • Dari Segi Definisi Dan Konsepnya

Artificial Intelligence adalah cabang ilmu komputer yang bertujuan untuk menciptakan sistem yang dapat melakukan tugas yang biasanya membutuhkan kecerdasan manusia. Jadi tergantung dari cara kamu dalam menggunakannya ya.

Machine Learning adalah subbidang dari AI yang fokus pada pengembangan algoritma yang memungkinkan komputer yang kamu gunakan untuk belajar dari data dan membuat prediksi atau keputusan tanpa diprogram secara khusus. Paham, kan sampai sini?

  • Dari Segi Tujuannya

Tujuan Artificial Intelligence adalah menciptakan sistem yang dapat meniru atau bahkan melampaui kemampuan manusia dalam berbagai tugas. Waduh, agak ngeri ya! AI bertujuan untuk menciptakan mesin yang pintar dan mampu beradaptasi dengan situasi baru. Seperti yang kita tahu seperti, chatbot, sistem rekomendasi, maupun kendaraan otonom.

Tujuan Machine Learning adalah untuk mengembangkan model yang bisa memahami dan mengenali pola dalam data.

  • Dari Segi Pendekatan

Pendekatan dalam Artificial Intelligence sering kali mencakup penggunaan aturan logika, pemrograman dengan pengetahuan, serta algoritma pencarian. AI dapat berfungsi dengan atau tanpa pembelajaran mesin, tergantung pada aplikasi yang digunakannya.

Pendekatan dalam Machine Learning berbasis pada data. Algoritmanya seperti regresi, rangkaian keputusan, dan jaringan. Yang perlu kamu tahu kalau pembelajaran mesin bergantung pada data yang cukup besar dan representatif untuk menghasilkan prediksi yang akurat.

  • Dari Tingkat Kecerdasan

AI berusaha untuk mencapai atau mendekati kecerdasan manusia, dengan kemampuan untuk memahami, menalar, dan belajar dalam berbagai konteks. Agak ngeri ya, yang satu ini.

Pembelajaran mesin lebih fokus pada tugas-tugas spesifik yang bisa diotomatisasi dengan mengenali pola dalam data yang digunakan. Nah, kalau yang satu ini tidak memiliki pemahaman atau kesadaran kontekstual seperti AI yang lebih luas.

  • Dari Segi Penerapan Dan Contohnya

Penerapan AI melibatkan penggunaan berbagai teknologi dan pendekatan untuk menciptakan sistem yang cerdas. Contohnya yaitu asisten virtual seperti Siri dan Alexa yang sering kita gunakan.

Penerapan pembelajaran mesin sering kali berfokus pada model prediksi dan analisis. Contohnya yaitu rekomendasi produk di platform e-commerce, algoritma pengenalan suara, dan sistem deteksi spam pada email.

Kesimpulan

Nah! Jadi itu dia lima perbedaan Machine Learning dan Artificial Intelligence yang perlu kamu ketahui. Meskipun pembelajaran mesin dan AI sering kali digunakan secara bergantian, kamu juga harus tetap memahami perbedaan antara keduanya. AI adalah konsep yang lebih luas, mencakup semua hal yang dilakukan untuk meniru kecerdasan manusia, agak ngeri ya Ai ini. Sedangkan pembelajaran mesin adalah salah satu cara atau alat yang digunakan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan melalui pembelajaran dari data yang ia gunakan. Dengan memahami perbedaan ini, pastinya kita dapat lebih paham dan menghargai bagaimana kedua bidang ini ikut serta dalam kemajuan teknologi dan dalam kehidupan sehari-hari kita. Kalau kamu sering menggunakan yang mana, nih?